Perawatan Wajah Alami Menggunakan Gizi Super Cream

sumber : www.giziindonesia.co.id
Assalamu'alaikum

Akhir akhir ini saya sedikit stres dengan keadaan kulit wajah saya yang tumbuh banyak jerawat. Apalagi kalau menjelang datang bulan. Wiihh bisa penuh muka saya dengan jerawat -.-

Sudah pernah pakai beberapa macam krim tapi si jerawat tetep anteng di muka saya. Dari dulu saya memang bukan tipe yang fanatik pada satu merk. Maksudnya, pakai apapun kulit saya oke oke saja. Tapi mungkin seiring pertambahan usia, kondisi kulit saya pun sudah tidak sebagus dulu lagi. Plus langkah saya yang selalu mengganti ganti produk perawatan juga menjadi faktor penting penyebab kulit wajah saya menjadi tidak sehat.

Sampai akhirnya setelah berpetulang kesana kemari, saya berkesempatan mencoba produk teranyar dari Gizi Super Cream. Teman teman pasti sudah pernah mendengar nama krim perawatan ini kan? Dulu zaman saya SMA, saya juga pernah pakai krim ini. Awalnya sih karena mamah pakai.. saya nyolek nyolek dikit ikut cobain :D

Nah krim yang sudah ada sejak tahun 1972 itu (usianya sudah 43 tahun), sekarang mengeluarkan varian terbarunya yang menggunakan teknologi Nano Herbal yang dapat memberikan manfaat lebih baik dari sebelumnya (Nano bermanfaat untuk memperlembut sehingga lebih cepat meresap di kulit).

review gizi super cream

Ada Facial Foam, Daily Nutrition Cream Non SPF dan Daily Nutrition Cream SPF18.

Produk Gizi Super Cream sendiri terbuat dari 7 bahan alami yaitu Rumput Laut untuk menutrisi dan melembabkan, Beras untuk melindungi kulit dari efek sinar UV, Bligo untuk mencegah timbulnya jerawat dan mengurangi peradangan akibat jerawat, Kedelai untuk mengurangi efek penuaan dini, Lidah buaya untuk melembabkan dan mencerahkan, Jeruk nipis untuk anti oksidan, serta Pepaya untuk mengangkat sel kulit mati dan meremajakan sel kulit.


Daily Natural Lightening Foam

Ini adalah pembersih wajah harian yang terbuat dari bahan herbal yang bisa membantu membersihkan kotoran dan sisa kosmetik. Membantu mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit kusam dan mengurangi kadar minyak berlebih serta membantu menjaga kelembaban kulit.

Pertamakali saya pakai produk ini, fokus saya langsung ke wanginya. Wanginya enak sekali menurut saya. Teksturnya kental, jadi sebelum dipakai kita harus membasahinya dulu dengan air dan mengusapkan ke wajah supaya berbusa. Busa yang di hasilkan juga gak banyak, pas kalau menurut saya. Setelah memakai facial foam ini, wajah terasa kesat tapi tidak kering. Patokan saya saat memakai facial foam dan menilai apakah itu cocok atau tidak dengan kulit wajah saya adalah ketika selesai membasuh muka, wajah saya terasa kering dan gatal atau tidak. Kalau tidak, berarti OKE. Dan Gizi facial foam ini sama sekali gak bikin muka saya jadi kering.


Daily Nutrition Cream Non SPF 18

Krim wajah yang mengandung 7 bahan herbal aktif untuk digunakan sehari hari. Krim ini membantu menutrisi kulit wajah, menjaga kelembaban kulit, membantu mencerahkan dan mencegah penuaan dini. Teksturnya tidak begitu padat dan saat di aplikasikan ke kulit wajah, langsung menyerap kulit. Saya senang sekali memakai krim ini karena membuat kulit wajah saya tidak mengkilap dan bedak pun bisa menempel dengan sempurna.



Daily Nutrition Cream With SPF 18

Buat yang aktif di luar ruangan, Gizi Super Cream juga punya krim harian yang sudah dilengkapi dengan SPF 18.

Saya sendiri memakai ketiga produk itu. Untuk Facial Foam nya, saya merasakan perubahan yang lumayan di kulit wajah. Setelah memakai selama dua mingguan, Jerawat yang ada di wajah saya mengering dan mudah copot sendiri. Sepertinya kandungan Bligo di dalam produk ini benar benar ampuh untuk mengobati Jerawat. Sementara untuk krimnya sendiri, saya suka dua duanya meskipun krim yang tanpa SPF lebih nyaman di kulit karena tidak terlalu lengket. Oh ya.. wangi herbalnya enaak sekali lho. Menenangkan.

Gizi Super Cream sudah dapat di beli di toko toko kosmetik, minimarket, supermarket, juga di Apotik. Atau bisa langsung beli di websitenya GIZI SUPER CREAM, www.giziindonesia.co.id . 




Komentar

  1. aku pakai facial foamnya, enakeun :D

    BalasHapus
  2. pantesan cantik banget ternayta ini rahasia cantiknya ya

    BalasHapus
  3. jadi pengen nyoba, wajahku rawan jerawat :(

    BalasHapus
  4. Ikut menyimak saja, Wilayahnya para wanita. Ambil positifnya saja, siapa tahu bisa bermanfaat buat pendamping saya kelak. Hehehe...

    BalasHapus
  5. saya dulu pernah pake produk ini, enak dipakainya. sampai akhirnya produk ini menghilang, saya pun gak pakai lagi. ternyata skrg hadir dgn banyak variant

    BalasHapus

Posting Komentar